PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, ASSETS UTILYZATION DAN EBITDA TERHADAP PENGUNGKAPAN AKUNTANSI SUMBER DAYA MANUSIA

Penulis

  • Alfa Vivianita
  • Febrina Nafasati P Universitas Semarang
  • Dian Indudewi Universitas Semarang

DOI:

https://doi.org/10.33019/ijab.v1i2.22

Kata Kunci:

Environemental Performance, Firm Value, Female Commisioner

Abstrak

Perusahaan yang baik adalah perusahaan going concern. Going concern adalah perusahaan yang berdiri secara terus menerus dan tidak bangkrut. Going conern akan tercapai, jika perusahaan melakukan kegiatan operasi sesuai dengan keinginan stakeholder.  Stakeholder menekan perusahaan untuk fokus terhadap kinerja lingkungan. Pelaksanaan kinerja lingkungan akan membuat perusahaan mendapatkan legitimasi dari masyarakat, yang akan mempengaruhi firm value. Namun, implementasi kinerja lingkungan yang masih sukarela, membuat perusahaan melakukan kegiatan yang tidak maksimal. Kegiatan yang tidak maksimal tersebut dapat diatasi dengan memberi peluang perempuan untuk bergabung di jajaran direksi perusahaan. Perusahaan harus merekrut perempuan yang memiliki kompetensi untuk mengawasi dewan direksi, agar menaati dan mengimplementasikan kebijakan dan aturan terkait aktivitas dan tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan. Penempatan perempuan di jajaran komisaris perusahaan diharapkan mempengaruhi firm value. Penelitian ini menggunakan teori legitimasi. Deegan (2007) menyebutkan bahwa perusahaan yang berdiri tidak lepas dari kontrak sosial dengan masyarakat sekitar. Kontrak sosial yang dipenuhi oleh perusahaan, akan membuat image perusahaan baik di mata masyarakat. Image tersebut menyebabkan stakeholder perusahaan menjadi loyal. Pendekatan penelitian adalah kuantitatif. Data sekunder digunakan pada penelitian ini. Purposive sampling adalah metode yang gunakan untuk mengambil sampel penelitian. Penelitian dianalisis dengan Moderating Regression Analysis. Alat statistik menggunakan WarpPLS 7.0. Hasil pada penelitian ini adalah environmental performance tidak berpengaruh terhadap firm value. Female commissionare mampu memperkuat pengaruh environmental performance terhadap firm value.

Unduhan

Diterbitkan

2020-05-31

Cara Mengutip

Vivianita, A., P, F. N., & Indudewi, D. (2020). PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, ASSETS UTILYZATION DAN EBITDA TERHADAP PENGUNGKAPAN AKUNTANSI SUMBER DAYA MANUSIA . Indonesian Journal of Accounting and Business, 1(2), 114–123. https://doi.org/10.33019/ijab.v1i2.22